Tuesday, 21 April 2015

Cara menghilangkan suara Dug! Saat pindah channel pada mesin tv china.

Pada tv yang chasisnya telah diganti dengan mesin cina yang ada  dipasaran ada problem bunyi suara dug! pada speakernya ketika tv dipindah channel siaran.
Bunyi ini memang cukup mengganggu bagi yang sedang menonton acara  pada tv tersebut.
Suara dug! inipun tidak akan hilang begitu saja jika yang  melakukan pemasangan hanya dipasang apa adanya tanpa berusaha untuk menghilangkannya.
Disini saya punya trik atau cara tersendiri untuk mengatasi masalah ini.

Apa saja yang perlu dirubah atau diperbaiki?, dalam mengatasi  problem ini saya tidak merubah rangkaian yang sudah ada hanya memperbaiki kwalitas komponen bawaan dengan menggantinya, masih penasaran?, Okelah disini akan saya uraikan dan mungkin cukup bertele-tele karena sampai trik ini saya bagikan sebelumnya saya telah melakukan banyak ujicoba-ujicoba pada chasis mesin cina yang kebetulan saya temui saat perbaikan.

Tidak sia-sia serangkaian ujicoba saya itupun alhamdulillah dapat membuahkan hasil diantaranya;
* Menghilangkan suara dug! pada
   speaker ketika channel dipindah.
* Mengurangi panas yang berlebih
   pada headsink.
* Sehingga membuat lebih tahan
   lama.
* dll.

Awal cerita punya niat ujicoba adalah karena atas permintaan dari salah satu pemilik tv yang mesinnya telah diganti dengan mesin tv cina  (bukan ori), entah apa alasanya sayapun tidak mengetahuinya, yang saya tahu tv sudah demikian keadaannya.
sang pemilik tv menanyakan kepada saya, mas... bisa nggak ya suara dug saat chanel dipindah itu dihilangin?,...suara ini timbul setelah tv diganti mesinnya, "katanya".
Sayapun saat itu belum berani memberikan jawaban pasti "bisa pak", karena rata-rata memang begitu untuk mesin cina yang terjual dipasaran.
Dan awalnya saya juga belum begitu yakin akan berhasil
lalu sayapun jawab dengan kalimat  "ya nanti saya coba usahakan".
begitu awal mula timbul niat otak-atik problem dengan suara diatas tadi, dan alhamdulillah ada hasil dan manfaatnya terutama bagi penulis pribadi.

Mungkin perlu diketahui juga sebenarnya chasis mesin cina yang terjual dipasaran umumnya design-nya sudah cukup bagus, namun mungkin untuk menjangkau harga yang terbilang murah maka ada kwalitas dari komponen yang mungkin dikurangi. jadi ada kemungkinan dengan diturunkannya segi kwalitas komponen tadi salah satunya menyebabkan problem suara dug! seperti dibahas diatas.
Sebagai tukang repaire sebenarnya kita bisa mengolah atau meningkatkan sedikit kwalitas komponennya dengan mengganti komponen yang lebih bagus kwalitasnya, dan sudah barang tentu memperhatikan nilai dan karakteristiknya, serta sedikit tambahan biaya.
Tak apalah kalau ini bisa mengatasi masalah juga membuat lebih awet dan tahan lama.

Adapun cara atau trik saya untuk menghilangkan suara dug! pada speaker saat pindah channel adalah sebagai berikut;
* Adjust B+ sesuai kebutuhan.
* Ganti elco filter pada titik-titik B+  
   dengan kwalitas yang bagus,
   untuk menjaga kestabilan pada
   masing-masing teg yang
   dibutuhkan.
* Mengganti ic vert dengan kwalitas
   yang bagus.     
* menjaga kestabilan pada titik
   regulator B+ ic sound.

Cukup sederhana kan?...tapi cara ini membantu mengatasi suara dug! pada speaker tadi, yang sebenarnya tidak diinginkan oleh pendengaran kita sehingga dapat mengganggu kenyamanan saat menonton tv.

Postingan sekian dulu mudah-mudahan ada manfaat buat pembaca yang mampir diblog saya ini, dan terima kasih atas kunjungannya.

Monday, 20 April 2015

Servise tv Digitec bunyi Cit-cit.


Gejala kerusakan tv digitec ini jika dihidupkan hanya bunyi cit cit cit..terus menerus dari area power regulator nya.
Dari gejala kerusakan dugaan sementara ada beban berat yang membuat ic power regulator on dan off terus.
Tv ini menggunakan komponen diantaranya;
* Ic jungle 8823 CPNG.
* Ic vert. LA 78040.
* Tr hor. D2499.(diganti eks teknisi).
* Ic power reg. STR F6654.
* FBT 6174V-6002U.

Cover belakang buka lalu diawali pembersihan main board agar supaya terlihat bersih dan mudah pembacaan code pada komponen atau tulisan yang ada pada main boardnya, lalu cek menyeluruh secara visual kalau-kalau ada tanda ketidakberesan secara fisik.
Semua komponen terlihat masih mulus tidak ada tanda-tanda terlihat kerusakan secara fisik.

Bermodal gejala awal tadi langsung saja open beban yang ke HV. dan tv coba lagi untuk melihat reaksinya, ternyata memang benar Tr hor mengalami short. 
Nggak pakai lama langsung sedot, angkat, dan biar awet dan tahan lama ganti dengan yang  bagus. Perlu diingat bagus belum tentu baru dan baru juga belum tentu bagus, yang dimaksud diatas adalah bagus kualitasnya agar awet dan tahan lama. Soal harga memang sedikit lebih mahal tapi tidak mengecewakan kok.

Kembali kemasalah tadi tr hor sudah diganti saatnya coba lagi tapi kasih beban manipulasi dulu menggunakan boklam 100w juga bisa atau dengan trik-trik lainnya untuk mengantisipasi Tr horisontal jebol lagi jika FBT nya juga mengalami kerusakan atau short.
Tes lagi lampu pun menyala redup memberi indikasi bahwa fbt baik-baik saja.
Kerusakan tr hor juga salah satunya bisa disebabkan Upper drive dan Under drive, masalah ini timbul karena penggantian tr hor yang tidak sama nilai-nilainya.
sebagai contoh mengganti dengan amper yang lebih besar atau lebih jecil.
Ini bisa dimaklumi jika kesulitan mencari pengganti komponen dengan code yang sama, solusinya bisa menggunakan nilai karakteristiknya yang paling mendekati.

Tr hor selesai penggantiannya, saatnya tes tv dengan beban full yang sesungguhnya....Colokkan kabel power ke jala-jala PLN 220v, ketika saklar dihidupkan lampu led menyala dan bunyi cit-cit pun lenyap. 
lanjutkan tekan CH+ terdengarlah suara yang ditunggu-tunggu mak...Craaakk!,..disusul layar membuka mak...byaaarrr!...antena pasang clep!...gambar sudah nongol normal lagi.
 Alhamdulillah....cepat kelar nih kerjaan.
kalau sudah rejeki tak akan kemana.

Masih problem seputar tv digitec buka saja pada hal yang ini..


Servise Tv LG slim layar gelap.


Tv ini ketika dihidupkan atau disetel pada layarnya terlihat cahaya sekilas dipinggir layar mak..lapp!, lalu hilang dan layar tv gelap-gelap saja, jika diamati dengan cermat masih ada cahaya redup warna kemerahan yang hampir tidak tampak karena rata seluruh layar penuh.
sebenarnya pada tahap ini layar tv seharusnya sudah nyala jika tv normal.
ini juga ditandai lampu led yang normal normal saja dan redup jika ditekan program CH+, mendandakan otak tv ini masih waras-waras saja.

Model LG 21FB7CG ini memakai komponen diantaranya;
* Ic LG 631 9R + LV 1116 N.
* hor. C6093. 
* vert. LA78040B.
* FBT 6174-6002U. dengan pin:
  ( Col/ 180v/ B+115v/ Gnd/ Nc/ 26v/Nc/ abl/ htr/ afc.)

Buka tutup belakang lalu mulai pengecekan;
* bagian horisontal sudah hidup.
* heater juga terlihat sudah nyala redup.
* coba adjust sceen tetap tidak reaksi.
* cek fbt 6174V-6002U ternyata rusak.
* cek pin G1 dengan G2 CRT juga short.

Weleh..weleh...ibarat orang tv ini otaknya waras tapi badannya remuk ini dan lumayan juga kalau sudah menyangkut kerusakan CRT nih. Yah bisa dibilang 50:50 lah.
Mengganti FBT pada kerusakan ini jelas belum terselesaikan masalahnya. Jika pengecekan dan perbaikan mau dilanjutkan ya harus mengganti dulu, fbtnya yang mengalami kerusakan pada teg screennya.
Dan kebetulan masih ada stock fbt 6174v-6002U. lalu sedot fbt angkat dari tempatnya, ganti dengan yang baru dan lanjutkan pemeriksaan dan perbaikannya.

Untuk fbt diatas bisa juga diganti dengan persamaan yakni BSC 26-N2121(N). awas hati-hati!!..jangan mengganti fbt dengan sembarang type fbt jika tidak ingin terjadi kerusakan yang Fatal!!, jika belum paham benar tentang Fbt lebih baiknya bawa ke yang lebih paham.
mengganti fbt bukan tempatnya coba-coba tanpa didampingi pembimbing yang memang sudah paham benar tentang fbt. Ini saran penulis saja tapi kalau mau coba ya silahkan saja resiko tanggung sendiri. dan tentunya juga bukan tv milik orang lain yang untuk coba-coba.
ini sekedar saling mengingatkan saja bagi yang belum paham betul dengan fbt. 
Tapi buat yang paham itu tidaklah masalah modif pun bisa mereka lakukan.

Kembali kebahasan kerusakan diatas tadi, fbt sudah oke tinggal masalah yang short antara G1 dan G2. Lebih aman gunakan restorgun untuk menembak pin yang short atau cara kedua dengan trik-trik lain yang bisa juga dipakai. Tapi cara yang kedua juga beresiko tinggi apalagi yang asal-asalan atau belum paham, apalagi dengan Ultra High voltage!! nyawapun bisa melayang,..tragis!.namun masalah hidup mati kita Alloh yang menentukan,mudah-mudahan kita dijauhkan dari kejadian yang demikian itu.
Saran: jangan memaksakan suatu hal yang belum kita kuasai ilmunya. cari tahu ilmunya belajar belajar dan belajar.

Okelah....setelah prosess penyegaran tabung CRT. coba ukur g1 dengan g2 ternyata sudah tidak short lagi. socket crt pasang kembali dan siap dicoba tvnya.  Dan byaaarrr,.....layarpun nongol terang kembali. Colokkan antena mak...clepp!,.....pas acara atau gambar So'imah lagi berceloteh dengan woyo-woyonya,.....hehehe.

Alhamndulillah......diberikan kemudahan hari ini sehingga cepat kelar kerjaanku.
Kalau rejeki tak akan kemana.

Cara perbaikan tv LG dapat dilihat pada halaman berikut ini..



Sunday, 12 April 2015

Tv polytron Diva Problem gambar ada bayangan putih.


Model tv diatas yang sedang diperbaiki yakni mengalami masalah pada tampilan gambarnya yaitu terdapat bayangan putih yang sedikit bergeser kesamping kiri gambar, jadi seolah misal gambar orang pada tv terlihat double dua yang satu jelas dan yang satunya lagi bayangan putih. bayangan putihnya agak tipis memang tapi cukup menganggu kenyamanan jika menonton tv.

Tv ini menggunakan komponen diantaranya ;
* Ic junggle HBT 01-01G.
* Ic vert. Stv 9325.
* Ic hor. MD 2009 DFX.
* FBT JF 0501-19584.
* Tunner TAEM-G608D.

Pemeriksaan dan penelusuran biangnyapun langsung dimulai.
Mengganti C dengan nilai 6,8/50v pada lokasi HV belum membuahkan hasil.
Lalu memastikan B+ pada filter reg. dan terutama pada area tunner semuanya oke oke saja.
selanjutnya ubek bagian AFT siapa tahu ada resistor yang molor nilainya.coba ganti R 15kohm yang keground juga tetap tidak bergeming.

Mulai gelisah nih, karena waktu mulai banyak tersita hanya mengurusi bayangan gambar saja...hehehe...
belum juga ada tanda-tanda titik terang.

Penasaran dengan tunnernya lalu coba dulu search manual channel bisa terkunci dengan baik. kemudian sedot dan angkat tunner bersihkan dan panasi setelah selesai sebelum dipasang  saya coba menggunakan tunner dari tv yang sama tapi kerusakannya beda. 
Dan apa yang terjadi gambar langsung bisa normal. weleh-weleh...tunner biangnya to. lalu tunner lepas lagi dan saya pasang dengan yang tadi habis dibersihkan dan dipanasi dan apa hasilnya gambar kembali berbayang lagi tunner benar-benar minta ganti nih.

Ya sudahlah, kerjaan akhinya dipending dulu karena nggak ada stock tunner yang sama menunggu sampai belanja spare part lagi.
yang terpenting biangnya sudah tertangkap kerjaan hampir mendekati selesai.
Dan sasaran perburuan dialihkan kepasien tv yang lain.

Alhamdulillah....kalau rejeki tak akan kemana.

penanganan tv polytron sejenis dapat dilihat pada hal yang ini.


Thursday, 9 April 2015

Data sermod tv polytron U-slim.


Dalam proses perbaikan sebuah televisi diantaranya seperti terlihat pada gambar diatas, walau tidak semuannya tapi terkadang harus masuk sermod dan merubah data atau mengembalikan data yang berubah baik itu berubah sendiri karena faktor tertentu atau ketidak sengajaan merubahnya. 

Melihat data sermod biasanya diantaranya untuk memastikan kerusakan yang sedang terjadi pada bagian softwer atau hardwernya, atau juga kedua-duanya mengalami error dan kerusakan.
Data sermod pada tv polytron u-slim ps52uv60rm. kurang lebih sebagai berikut: 

Posisi standby (Menu ditv +menu remot)
Code 1013.
* H shift        =11.
* V cent         =14.
* V amp         = 27.
* H size         = 35.
* EW trape    =44.
* H bow         = 05.
* H para         = 05.
* EW para      =92.
* EW core bt  =06.
* EW core to  =07.
* R cut            =32.
* G cut            =88.
* B cut            =50.
* G drv            =40.
* B drv            =60.
* V lin             =14.
* S core          =25.

Code 1014.
* AGC Gain     =32.
* HI AGC         =39.
* LO AGC        =38.
* WB COL       =50.
* WB CON       =100.
* WB BRI         =70.
* Y DELAY      = 07.
* BRTS            =04.
* V BLK           =06.
* U BLK           =05.
* V SHIFT       =00.
* V OSD          =20. 
* H OSD         =30.
...

Code 1207.
...Jika problem tidak ada gambar coba adjust item FS SLV =C2H   194.

Untuk tv model diatas kurang lebih dengan data parameter tersebut gambar tv sudah terlihat bagus dan jernih, dengan catatan didukung juga dengan antena penerima dan signal yang bagus.

Postingan singkat mudah-mudahan ada manfaatnya.