Saturday 20 September 2014

Perbaikan tv Goldstar 25 inch layar menyempit.

  Kedatangan tv goldstar 25" dengan keluhan kerusakan lebar layarnya kurang alias menyempit , setelah tutup belakang saya buka weh-weh ternyata mesin aslinya tv goldstar ini sudah diganti dengan mesin tv cina merek wonder dengan ic tunggal 8895-7E P3.

  Pertama saya cek B+ nya ternyata oke-oke saja, saya periksa capasitor milar yang aslinya 912J/1600v dua buah rupanya sudah diparalel atau ditambah satu capasitor millar, jumlahnya menjadi tiga.
Kemudian coba saya lepas dulu capasitor milar tambahan tadi dan tv saya hidupkan lagi ternyata pengaruhnya cuma sedikit sekali. Lalu masuk keservice mode adjust H-size sampai mentok tapi masih saja kurang lebar kira-kira 2cm kekanan dan kiri. Lalu ambil kabel dan melilitkan 4-16 lilitan keferit fbt untuk kabel yang ke yoke horisontalnya.
Melilitkan kabel yoke hor.sesuai arah dan jumlah yang dibutuhkan.

Dirkembalikanya capasitor milar kenilai aslinya dengan tujuan agar transistor horisontal tidak cepat panas, dan membuat teg.heater turun.

hal ini pernah saya ulas pada postingan saya terdahulu bisa dilihat zenntronic :cara memasang mesin tv cina pada tabung tv 20 inch.
Kecenderungan untuk melilitkan kabel hor. karena salah satu pertimbangannya jika kerja tr hor. cepat panas ada kemungkinan bisa memperpendek umur tr tersebut, dan juga teg.heater yang turun bisa mengganggu brigtnes sehingga tv terlihat jadi redup karena pencahayaan yang nilainya menurun.

Pekerjaanku sudah kelar dua-duanya sekaligus......lho kok dua-duanya ya, ...ya iyalah...kan perbaikan tv goldstar 25" + tv cina...hehehe........
Ya sudahlah...
Alhamdulillah.......kalau sudah rejeki tak akan kemana.

No comments:

Post a Comment